Dibalik Visitasi Akreditasi D3 Ilkom
fyuh….kata pertama yang muncul saat liat jam dinding 10.30 malam…alamak….. jam segini belum kelar juga…itulah sedikit gambaran terkait kegiatan visitasi akreditasi D3 Ilkom UNS.
Ceritanya…pada hari Senin tanggal 13 April 2009 D3 Ilmu komputer UNS punya gawe besar..karena sejak berdirinya tahun 2002 dan sempat mengajukan perpanjangan ijin tahun 2007 belum di akreditasi,puncaknya ya hari senin kemarin, Asesornya adalah beliau Bapak Bambang Wisnuadhi S.Si, Mt dari POLBAN ( Politeknik Bandung ), beliau masih sangat muda..ya sekitar 37-an untuk ukuran seorang asesor..sangat energik sekali…sangat teliti sekali dan juga beliau seorang asesor ISO. yang Kedua adalah Ibu Nana Ramadijanti dari PENS ITS ( Politeknik Elektronika Negeri SUrabaya ), memiliki kualifikasi yang tidak kalah dengan Pak Bambang, kami sempat agak down juga pada saar Makan Malem bareng di Ramayana..beliau berdua bilang kalo verifikasi borang perlu waktu minimal setengah hari..terbayang sudah kalo yang akan beliau lakukan besoknya…. Salut buat Beliau berdua….
Paginya jam 07.00 Pak Palgunadi ( Kaprodi D3 Ilkom) menjemput beliau berdua di Novotel kemudian beramah tamah dengan Pjs PR I UNS ( Prof Dr Sutarno J ) dan PR IV ( Prof Adi Sulistijono ) di temani Dr Ari Ramelan ( PD I FMIPA ) dan Dr Harjana ( Asesor Internal UNS ), kuyrang lebih jam 08.30 Asesor meluncu ke MIPA tepatnya di Ruang sidang II untuk proses verifikasi Borang, yang diawali dengan Borang Institusi, disampaikan oleh Prof Drs Sutarno, M.Sc PhD selaku Ketua Pengisi Biorang Institusi, dari sini bermula perasaan deg-degan kami, sangat teliti dan begitu rincinya beliau berdua dalam mengecek kelengkapan dokumen serta dalam proses wawancara, yang rencana 1 jam molor menjadi 2,5 jam lebih…kemudian sekitar jam 11.00 dilanjutkan wawancara dengan pihak Mahasiswa dan alumni diparalel dengan Bapak/Ibu Dosen..Alhamdulillah kami bisa mendatangkan sekitar 13 Alumni..yang sebenernya kami mengundangnya sekitar jam 1 karena rencana awal kami wawancar dengan alumni, Mahasiwa dan Dosen tidak jadi 1 waktu, dimulai Mahasiswa dulu…Alumni baru dosen, tapi permintaan Asesor yang menghendaki semua di 1 waktu mengharuskan kami membagi menjadi 2 tempat, sesi Mahasiswa dan Alumni jadi satu dengan Bu Nana dan Bapak Ibu Dosen dengan Pak Bambang.
Meleset lagi….rencana hanya sekitar 15 menit dari alokasi waktu yang diminta asesor akhirnya molor sampai 1 seperempat Jam..jam 12.15. Diselingi untuk makan siang dan Sholat Dzuhur,proses visitasi berlanjut dengan melihat fasilitas Lab dan Perpustakaan, Alhamdulillah beliau melihat fasilitas Lab lumayan lengkap ( pa karena yang dichek rinci hanya di Lab2-3 aja ya..he3..), juga melihat kelengkapan buku dan majalah yang berkaitan dengan Ilmu Komputer di Kayangan ( Perpus MIPA yang letaknya di lantai 4 gedung B..wuih gedung tertinggi di kampus UNS ), sampai hampir jam 14.00. ( jam 2 sore ).
Mulai lah…saatnya berjuang untuk menampilkan apa2 yang kami punyai dan berjuang untuk menjelaskan terkait apa2 yang telah kami tuliskan di Borang…ruaar biasa asesor kami, acungkan 4 jempol untuk mereka, amat sangat rinci…teliti….dan bagusnya banyak masukan yang sangat berarti buat Prodi kami kedepan terutama masalah kurikulum dan Job Deskripsi. Sampai Pak Syafi’i..Pak Sis…Pak Darsono tidak berhenti dalam menyiapkan dokumen2 pendukung untuk menguatkan argumen kami. dan akhirnya jam berada di angka 10.15 menit….berakhir sudah verifikasi Borang yang sanagt panjang dalam penyiapannya.
Terima kasih sebesar-besarnya buat rekan2 Task Force dan rekan2 dosen yang ga bisa kami sebutkan….yang sangat tinggi sekali dedikasi dan loyalnya ke ProDi, walaupun sampai larut malam meninggalkan keluarga masih bisa menemani kami. Semoga apa yang telah Njenengan berikan ke Prodi menjadi Prodi ini seperi apa yang kita idam-idamkan…maafkan kami selaku Pengelola yang tidak bisa mengganti apa2 yang telah diberikan Njenengan selama ini dengan sesuatu yang berarti..hanya ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya….
Buat Bapak Ibu asesor..terima kasih sudah menularkan banyak sekali ilmu yang sangat berharga dan berarti buat kami..sehingga kedepan kami dapat lebih profesional dalm mengurus ProDi kami..selamat jalan dan selamat bertugas kembali di Institusi, semoga ada bentuk kerjasama yang dapat dibuat kedepan agar lebih sinergi dan terarah dalam mengelola prodi ini seperti apa yang selama ini berjalan di POLBAN dan PENS ITS..
semoga hasil akreditasi..apapun itu..menjadi batu loncatan kami ke depan yang lebih baik…tapi yo…mudah-mudahan “A” dapet lah…Amiin…